CIREBON.BM- Sudah tiga hari sejak hari Kamis hingga Sabtu (4/2), Tim Saber Pungli Polres Cirebon menangkap para pelaku yang diduga melakukan pungutan liar (pungli). Terakhir tim menangkap dua petugas parkir
Apa reaksi anggota DPRD terkiat penangkapan pelaku pungli yang melibatkan petugas di level bawah? Anggota DPRD Kabupaten Cirebon H Khanafi meminta, penangkapan pelaku pungli tidak tebang pilih.
Diakui Khanafi yang juga anggota Komisi I DPRD Kabupaten Cirebon ini, peranan tim Saber Pungli Polres Cirebon sangatlah penting dalam memberantas kasus pungli yang ada di Kabupaten Cirebon. Sehingga, Khanafi sangat mengapresiasikan dengan keaktifan tim Saber Pungli Polres Cirebon yang berhasil menangkap beberapa pelaku itu.
“Sangat apresiasikan sekali terhadap kinerja Tim Saber Pungli Polres Cirebon terkait pungli di Kabupaten Cirebon, karena keaktifannya jadi banyak yang telah tertangkap, diantaranya adalah dari beberapa daerah,” kata Khanafi.
Dikatakan Khanafi, dalam memberantas pungli di Kabupaten Cirebon, tim tidak pilih-pilih dalam hal menindak. Semua kasus pungli baik itu kelas pejabat maupun kelas receh, lanjut Khanafi, harus ditindak sama tegasnya.
“Saya berharap jangan pilih-pilih dalam hal menindak dan semoga kedepan menangkap pungli yang kelas kakap juga seperti mafia proyek, seperti preman-preman proyek juga. Jangan hanya rakyat kecil saja, agar penegakan hukum di Kabupaten Cirebon ini jangan sampai terkesan tumpul keatas namun tajam ke bawah,” pungkas Khanafi.
Apa reaksi anggota DPRD terkiat penangkapan pelaku pungli yang melibatkan petugas di level bawah? Anggota DPRD Kabupaten Cirebon H Khanafi meminta, penangkapan pelaku pungli tidak tebang pilih.
Diakui Khanafi yang juga anggota Komisi I DPRD Kabupaten Cirebon ini, peranan tim Saber Pungli Polres Cirebon sangatlah penting dalam memberantas kasus pungli yang ada di Kabupaten Cirebon. Sehingga, Khanafi sangat mengapresiasikan dengan keaktifan tim Saber Pungli Polres Cirebon yang berhasil menangkap beberapa pelaku itu.
“Sangat apresiasikan sekali terhadap kinerja Tim Saber Pungli Polres Cirebon terkait pungli di Kabupaten Cirebon, karena keaktifannya jadi banyak yang telah tertangkap, diantaranya adalah dari beberapa daerah,” kata Khanafi.
Dikatakan Khanafi, dalam memberantas pungli di Kabupaten Cirebon, tim tidak pilih-pilih dalam hal menindak. Semua kasus pungli baik itu kelas pejabat maupun kelas receh, lanjut Khanafi, harus ditindak sama tegasnya.
“Saya berharap jangan pilih-pilih dalam hal menindak dan semoga kedepan menangkap pungli yang kelas kakap juga seperti mafia proyek, seperti preman-preman proyek juga. Jangan hanya rakyat kecil saja, agar penegakan hukum di Kabupaten Cirebon ini jangan sampai terkesan tumpul keatas namun tajam ke bawah,” pungkas Khanafi.
#radarcirebon/cecep