Breaking

"BAHAYA MASIH MENGANCAM"
"JANGAN KENDOR! TETAP JALANKAN PROTOKOL KESEHATAN"

Friday, March 9, 2018

Aktivis Sorot 'Orangutan Merokok' di Kebun Binatang

 Orangutan sedang merokok dari sisa rokok yang dilempar seorang pengunjung pria. (Marison Guciano via Storyful)
Bandung(JABAR).BM- Kebun Binatang di kota Bandung, Jawa Barat jadi viral karena memperlakukan binatang dengan tidak semestinya, kembali mendapat kecaman dari seorang aktivis dunia. Kecaman dikeluarkan setelah ada video yang memperlihatkan seekor orangutan merokok.

Dalam video yang diunggah aktivis bernama Marison Guciano, hari Senin (5/03), terlihat seorang pria melempar rokok yang sudah dihisapnya ke kandang orangutan,dilansir dari australiaplus .

Orangutan tersebut kemudian mengambilnya, lalu mulai menghisapnya yang membuat kerumunan pengunjung tertawa.

Marison mengatakan orangutan yang merokok menunjukkan bukti kurangnya pengawasan dan pendidikan di kebun binatang kota Bandung.

Menurutnya pria yang melemparkan rokok telah melakukan tindakan kejahatan, tetapi kebun binatang yang dikelola secara swasta tersebut bertanggung jawab sepenuhnya karena "tidak mau tahu soal pengawasan dan edukasi bagi pengunjungnya."

video yang diunggah aktivis bernama Marison Guciano, hari Senin (5/03)

Kebun Binatang Bandung sudah beberapa kali menjadi headline di sejumlah media internasional karena membiarkan hewan-hewan kelaparan dan sakit.

Sebuah petisi daring dari change.org telah menyebut kebun binatang ini sebagai sebuah kebun binatang mematikan dan menyerukan penutupan. Petisi tersebut sudah menerima hampir satu juta tanda tangan.

Di tahun 2016, kebun binatang Bandung ditutup sementara setelah seekor gajah Sumatera mati dengan luka-luka memar di sekujur tubuhnya.

Lihat Vidionya Disini!

# Gan |australiaplus

No comments:

Post a Comment

" Klik! Informasi yang Anda Butuhkan "



"Prakiraan Cuaca Selasa 15 Oktober 2024"




"BOFET HARAPAN PERI"

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS