Breaking

"BAHAYA MASIH MENGANCAM"
"JANGAN KENDOR! TETAP JALANKAN PROTOKOL KESEHATAN"

Friday, January 11, 2019

Upaya Paksa, Jika Artis dan Finalis Puteri Indonesia Tak Datang Penuhi Panggilan


Surabaya(JATIM).BM- Subdit Siber, Ditreskrimsus, Polda Jatim telah mengirimkan surat pemanggilan terhadap 6  artis maupun model, yang diduga terlibat dalam kasus bisnis prostitusi daring.

Kapolda Jatim, Irjen Luki Hermawan menegaskan, surat pemanggilan telah dilayangkan untuk pemanggilan pada pekan depan secara bersamaan.

"Minggu depan sekaligus. Untuk memperkuat proses penyidikan dari para mucikari," jelasnya, Jumat (11/1/2019).


Sebelumnya, Kapolda membocorkan 5 nama yang diduga kuat terlibat, berdaaarkan jejak digital komunikasi maupun transver rekening. Kemudian bertambah satu nama lagi.

"Sudah ada nama namanya, dua adalah artis sinetron, terus dua ini finalis dari Putri Indonesia, dua lainnya artis FTV dan model," terang Kapolda.

Kapolda menegaskan, bila yang bersangkutan tidak datang pada panggilan pertama, maka petugas akan melakukan pemanggilan ulang sampai dua kali. Dan akan dilakukan upaya paksa, jika tidak juga memenuhi panggilan penyidik.

"Kalau tidak datang lagi ya kita upaya paksa untuk membawa. Karena ini untuk memperjelas jaringan dari pada kasus prostitusi online ini," tegasnya.



Enam nama artis dan model yang diduga kuat terlibat antara lain, inisial ML, BS, FG, RF, AC, dan TP. Sebelumnya, polisi menciduk artis VA dan model AV alias AS, yang kemudian menyeret dua tersangka ES dan TN sebagai mucikari.

Penyidikan berkembang, didapati 45 artis dan 100 model yang diduga menjadi anak buah dua mucikari ini, untuk ditawarkan kepada pria hidung belang. 




# Gan | Polda Jatim/mbah

No comments:

Post a Comment

" Klik! Informasi yang Anda Butuhkan "



"Prakiraan Cuaca Selasa 15 Oktober 2024"




"BOFET HARAPAN PERI"

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS