Semarang(JATENG).BM- Atlet pencak silat putra Indonesia, Amirullah Karim sukses menekuk wakil Laos, Feng Vongphakdy pada partai final ASEAN Schools Games 2019 yang berlangsung di Hotel Patrajasa, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (23/7).
Dengan kemenangan tersebut, Indonesia berhasil menggondol 7 medali emas dalam kejuaraan bergengsi antar pelajar di Asia Tenggara tersebut. Amirullah menjadi pesilat Indonesia terkahir yang bertanding di ASG 2019. Dengan disaksikan kedua orang tuanya, atlet asal Surabaya, Jawa Timur ini sukses membuat kejutan dengan tampil apik.
Serangan kuncian bawah membuat lawan tak berdaya. Beberapa kali lawan harus tersungkur setelah mendapatkan lipatan dari kedua kakinya dan menutup harapan. "Sangat senang dan bersyukur mendapatkan medali emas ke 7 buat Indonesia. Meski dapat pertandingan tadi cukup sulit tapi saya yakin dan bisa untuk Indonesia," katanya.
Dalam pertandingan puncak, Amirullah mengaku bermain lepas. Ia mengambil serangan bawah setelah mengetahui cara bermain lawan yang terus menyerang. "Saya lihat dia main agresif untuk nyerang, karena itu saya ambil serangan bawah buat gunting. alhamdulillah beberapa kali dia jatuh," paparnya.
Dengan pencapaian ini, Amirullah mengaku begitu senang. Ia mengaku medali emas tersebut dipersembahkan untuk Merah Putih. "Saya persembahkan untuk Indonesia. Maka dari itu saya tadi bertanding harus berjuang. Apalagi ditonton orang tua," pungkasnya.
Dengan medali emas yang dipersembahkan Amirullah, kini cabang olahraga pencak silat Indonesia berhasil menggondol 7 medali emas, 1 perak dan 1 perunggu.
# dok/asg2019
No comments:
Post a Comment